Rabu, 08 Agustus 2018

Tarian Penyambutan Bupati Malinau di Punan Adiu

Acara workshop yang di selenggarakan KKI_WARSI dengan tema "Merajut dukungan para pihak dan pembelajaran dalam pembangunan PHBM/PS di Komunitas Punan", Pada acara tersebut hadir perwakilan dari bapak bupati yang di wakili asisten 1 kabupaten malinau Bapak Padan Impung dalam acara penyambutan para pemudi desa punan mirau sebanyak 14 orang menari kas dayak, tarian tersebut dinamakan Tarian Gerak Sama. Tarian tersebut merupakan tarian suku dayak yang telah diadaptasi oleh masyarakat Punan Adiu. Musik yang digunakan sebagai iringan tarian adalah musik serapan dari beberapa Suku Dayak yang berada berhubungan dekat dengan masyarakat Punan Adiu. 

Selain tarian pada acara penyambutan pagi ini para pemudi berjumlah 16 orang juga menyanyikan satu lagu yang dipersembahkan istimewa untuk perwakilan Bapak Bupati, BPSKL dan juga KKI_WARSI, meskipun menggunakan bahasa punan tapi dalam lagu tersebut ada bait yang menyebut bupati dan WARSI. Sayapun penasaran apa sebenarnya maksud yang terkandung dari lagu yang mereka bawakan, dan kurang lebih bila di simpulkan isi lirik nya seperti ini: “Selamat datang kepada Bupati Malinau, KKI Warsi, BPSKL, dan semua pihak. Betapa senangnya hati kami dengan datangnya anda semua meskipun kampung kami sederhana. Kami dan semua leluhur dengan rasa bahagia menyambut kedatangan anda semua. Kami mengharapkan anda bahagia dan senang tinggal di tempat kami yang sangat sederhana. Doa kami agar anda semua selalu diberikan kesehatan tanpa sakit sedikitpun serta dapat kembali ke tempat asal dengan selamat. Semoga senang dengan kesederhanaan kami, masyarakat Punan Adiu”


logoblog

Tidak ada komentar: